BUGAR SEHAT

 Tetap Sehat dan Bugar Selama Puasa, Ini Caranya

Hari ini terasa istimewa. Apakah hari-hari yang berlalu tidak istimewa? Tidak, setiap hari bagiku istimewa. Keistimewaan yang mempunyai istimewanya sendiri-sendiri. Cukup hal sederhana yang membuat hari ini istimewa. Satu hal lagi yang membuatku harus banyak bersyukur. Bangun di pagi hari dan melaksanakan menu olah raga yang telah diberikan oleh coach di sebuah group wa yang berikhtiar untuk lebih bugar dan sehat. Aktivitas olah raga sering dilupakan oleh banyak orang. Tak terkecuali diriku. Seringkali berpikir aktivitas sehari-hari dijadikan sebagai olahraga sekaligus padahal hal itu tidak sama. Apalagi di usia yang mulai beranjak tak lagi muda, kebutuhan menjadi bugar menjadi hal utama.

Semangat kembali bugar juga lebih mudah jika dilakukan bersama-sama. Ada yang mengingatkan dan ada yang menyemangati. Intinya mari kita berkomitmen untuk lebih bugar dan sehat. Jalani sebagai ibadah, dimana tubuh yang sehat juga membuat ibadah kita lebih lancar. Semangat bugar dan sehat.

#60HMB #SMILE #BATCH5

Rully Semangat